• Budidaya Kedelai Untuk Mendapatkan Hasil Panen Maksimal - TANI MANDIRI

    https://sumbertananaman.blogspot.com

    TANI MANDIRI - Kacang kedelai merupakan tanaman yang memiliki beragam manfaat baik untuk kesehatan maupun dapat di buat dengan berbagai macam olahan makanan seperti tahu, tempe, tauco dan lain-lain sebagainya.
    Selain itu kedelai juga sangat banyak manfaat untuk kesehatan tubuh dikarnakan kedelai memiliki kandungan berbagai macam nutrisi seperti kandungan protein nabati yang mampu di jadikan makanan diet rendah kalori. Dari beragam manfaat dari tanaman kedelai sehingga banyak orang yang memilih membudidayakan tanaman kedelai.
    Dari berbagai manpaat untuk di jadikan sebuah makanan kedelai juga dapat di olah sebagai minuman yang segar salah satunya susu kedelai.

    Kebutuhan konsumen pun semakin meningkat sehingga permintaan pasar akan kedelai semakin tinggi, hal ini juga bisa digunakan sebagai peluang usaha dengan tanam kedelai.



    5 Langkah Tanam Kedelai

    Untuk mendapatkan hasil yang maksimal sangat di perlukan langkah-langkah yang tepat untuk membudidayakan tanaman kedelai. Beikut langkah-lakah tanam kedelai untuk meningkatkan hasil yang memadai di antaranya adalah sebagai berikut:

    1.  Memilih lahan yang baik dan benar

    Tanaman kedelai hidup di dataran tinggi maupaun di dataran rendah, namun untuk memilih lahan untuk penanamanya memiliki kriteria yang cocok dan sesuai untuk penanaman kedelai tersebut, dan simak sebagai berikut:


    • Tanah yang gembur
    • Memiliki pH 5,5 sampai 7,5 pada tanah
    • Ketinggian tanah 200 sampai 900 m di atas permukaan laut.
    • Terkena sinar matahari minimal 8 jam perhari
    • Tempat penanaman dekat dengan sumber air
    Setelah menemukan lahan sesuai dengan uraiyan di atas maka anda harus memulai dengan tahap pertama menggemburkan tanah dengan menggunakan cangkul.
    Untuk jenis tanah kering dan gembur sebaiknya dalam pembuatan bedengan jangan terlalu tinggi ukuranya sekitar lebar 1,5 m dan tinggi 5 cm.

    2.  Pemberian pupuk dasar pada lahan


    Untuk pemberian pupuk dasar di sarankan dengan menggunakan pupuk organik yaitu pupuk kandang dan di lanjutkan dengan menggunakan pupuk buatan, insektisida tabur, pungisida dan kapur.
    Selanjutnya sesudah semua di siapkan pupuk kandang, pupuk buatan , insektisida, dan pungisida aduk sampai rata, setelah itu taburkan pada bedengan yang sudah di siapkan siaram dengan air agar pupuk cepat terurai, setelah itu diamkan selama dua minggu setelah itu baru kedelai siap di tanam.

    3. Penanaman benih kedelai dan memilih benih kedelai

    Lubang penanaman kedelai harus memiliki jarak tanam sekitar 25 sampai 40cm, untuk cara tanam yang baik dan benar adalah sebagai berikut:

    • Memilih bibit unggul bisa di beli di toko pertanian.
    • Masukan benih kedelai pada lubang yang telah di sediakan dan satu lubah bisa di tanam 2-3 biji kedelai.
    • Bedengan di siram dua kali dalam satu hari untuk mempercepat tumbuhnya biji kedelai.
    4.  Perawatan tanaman kedelai

    Untuk perawatan tanaman kedelai harus dilakukan dengan teratur  yang perlu anda ketahui adalah:

    • Pengairan perlu di perhatikan, karena tanaman kedelai sangat sensitif akan kekurangan air usahakan tanah harus selalu basah.
    • Penyiangan untuk menghindari kurangnya zat- zat makanan hilang oleh rumput
    • Pemupukan susulan harus di lakukan tanaman berumur satu bulan, dan sebelum pemupukan dilakukan lahan di siangi terlebih dahulu.
    • Pemberantasan hama harus di perhatikan dan harus di lakukan secara berkala sebab tanaman kedelai sangan sensitip dengan hama.
    5. Panen kedelai

    Kedelai bisa di panen dengan dua musim bisa di panen pada waktu muda untuk di jual sebagai rebusan kedelai sebagai makanan cemilan.
    Kedelai juga bisa dipanaen sampai tua untuk di jual bijinya untuk bahan baku makanan olahan seperti tempe, tahu dan lain sebagainya

    Itulah langkah-langkah penanaman kedelai semoga bermanfaat dan mendapatkan hasil panen sesusi dengan ke inginan anda.





    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728